Jenis Produk Konveksi Baju dan Kiat Untuk Memulai Usahanya

Konveksi baju hingga saat menjadi salah satu usaha yang tidak pernah surut. Justru sebaliknya selalu mengalami peningkatan. Hal ini dikarenakan baju adalah salah satu kebutuhan pokok manusia yang wajib dipenuhi. Produk konveksi baju pun beragam tidak hanya baju saja.

Kini merambah ke seragam, baju olahraga, baju anak-anak, jaket, celana, kemeja hingga kerudung. Meskipun kebanyakan usaha konveksi baju masih berskala rumahan, tapi telah berhasil membuat produk massal hingga berhasil di ekspor ke luar negeri.

Sampai detik ini, bisnis konveksi banyak diminati masyarakat tanah air karena permintaan pasar yang sangat tinggi. Selain itu kompetitor bisnis ini juga relatif masih rendah. Untuk memulai usaha ini, tidak harus membangun usaha yang berskala besar atau pabrik garment.

Bisa dimulai dari rumah sebagai usaha sampingan. Apabila dijalani dengan baik, produk konveksi rumahan bisa merambah pasar yang lebih luas dan besar hingga usaha pun ikut menjadi besar.

Jenis Produk Konveksi Baju yang Dapat Dicoba Sebagai Usaha

Untuk memulai usaha konveksi baju pada dasarnya tidak membutuhkan modal yang besar. Siapa pun dapat memulainya dengan catatan tahu apa saja yang dibutuhkan untuk memulai usaha tersebut.

Beberapa usaha konveksi baju memiliki spesialisasi pembuatan produk yang hanya menyasar segmen tertentu. Berikut adalah produk konveksi baju beserta penjelasannya;

  • Konveksi Kaos

Sesuai dengan namanya, usaha konveksi baju ini khusus dalam pembuatan kaos. Berbagai macam model kaos dapat dibuat oleh usaha konveksi ini. Bahan untuk pembuatan kaos pun beragam. Modelnya bisa berupa kaos polos atau kaos sablon dengan berbagai desain. 

Jenis produk konveksi ini bisa dibilang paling stabil karena permintaan pasar yang selalu tinggi. Apalagi bila tempat usahanya berdekatan dengan tempat wisata.

  • Konveksi Baju Anak-Anak

Hanya berfokus pada baju anak-anak baik laki-laki atau perempuan, pilihan produk konveksi baju yang ditawarkan pun beragam. Modelnya selalu menyesuaikan dengan tren saat ini dengan kualitas yang bagus ditambah harga yang terjangkau, produk konveksi yang satu ini tidak pernah sepi peminat.

  • Konveksi Baju Wanita

Pangsa pasar konveksi baju yang paling empuk adalah wanita. Mereka adalah kaum yang sangat memperhatikan fashion dengan sering membeli berbagai model pakaian untuk menunjang penampilan agar selalu up to date.

Maka dari itu, produk konveksi baju pun ada yang khusus memproduksi baju wanita. Macam-macam produk pakaian wanita antara lain baju gamis, baju muslim, seragam, dress pesta dan masih banyak yang lainnya.

  • Konveksi Baju Olahraga

Untuk jenis usaha konveksi baju yang satu ini memang khusus hanya melayani pembuatan baju olahraga. Baik baju olahraga untuk anak sekolah, organisasi atau untuk keperluan kantor.

Pakaian olahraga hingga saat ini menjadi produk konveksi baju yang sering digunakan secara massal untuk event tertentu. Disamping itu, setiap tahunnya sekolah pasti akan memesan baju olahraga untuk peserta didik yang baru. Jadi, dipastikan konveksi baju olahraga tidak akan sepi peminat.

  • Konveksi Jilbab Instan

Jilbab instan pun termasuk produk konveksi murah yang dimulai dari rumah. Usaha rumahan ini seiring berjalannya waktu berkembang menjadi lebih besar karena permintaan yang tinggi. Hal ini dikarenakan jilbab instan adalah sejenis jilbab yang bisa langsung dipakai.

Cukup masuk dan tarik sekali putar. Seiring dengan permintaan pasar yang semakin tinggi dan agar tidak pasaran, produk konveksi baju khusus jilbab ini membuat beraneka model jilbab yang sedang tren saat ini.

  • Konveksi Seragam dan Jaket

Selain konveksi baju olahraga, produk konveksi seragam juga termasuk tinggi permintaan pasarnya.

Demikian juga produk konveksi jaket, keduanya walaupun hanya dipesan pada saat tertentu, tapi setiap tahun pemesanannya selalu membludak. Tak salah apabila usaha ini banyak didirikan untuk memenuhi permintaan pasar.

Kiat Memulai Usaha Konveksi Baju dari Nol

Baju atau pakaian adalah kebutuhan pokok manusia yang dari hari ke hari akan mengalami perubahan tren. Faktor ini lah yang menyebabkan usaha konveksi baju akan menjadi bisnis yang tidak pernah mati.

Keuntungannya pun bisa dikatakan termasuk menggiurkan karena peluangnya yang besar seiring permintaan yang besar pula. Seorang pemula yang ingin merintis usaha produk konveksi baju, berikut tips untuk memulai usaha;

  1. Persiapkan Modal

Untuk memulai usaha konveksi baju, modal memegang peranan yang sangat penting. Tanpa adanya modal, usaha tidak akan berjalan lancar. Untuk memulai usaha ini tidak harus membutuhkan modal yang besar. Bahkan dengan modal ratusan ribu, usaha konveksi ini sudah bisa dimulai.

  • Tetapkan Supplier

Produk konveksi baju yang beragam pastilah membutuhkan bahan dalam pembuatannya. Untuk mendapatkannya harus mencari supplier yang tepat. Tidak hanya supplier untuk bahan saja, kemasan hingga label semuanya membutuhkan supplier.

Sebisa mungkin carilah yang dekat dengan lokasi usaha konveksi untuk menghemat biaya, cari supplier yang reputasinya baik dan yang pasokan bahannya selalu aman.

  • Tentukan Jenis Produk

Jenis produk konveksi baju beragam. Tidak hanya satu jenis saja. Misalnya saja kaos, seragam, jaket, baju olahraga, baju anak-anak dan lain sebagainya. Sebelum memulai pastikan telah tahu jenis produk apakah yang akan digeluti.

Jika suka dengan produk kaos, bisa berfokus pada jenis produk tersebut. Maksimalkan proses usahanya sehingga hasilnya pun akan memuaskan.

  • Bangun Kepercayaan dan Branding Produk

Kiat untuk memperoleh pelanggan yang loyal adalah selalu melakukan branding produk. Baik itu secara offline ataupun online. Melakukan branding tanpa henti, otomatis akan semakin banyak orang yang kenal dengan produk konveksi baju yang dihasilkan.

Begitu branding tertanam kuat, selanjutnya bangun kepercayaan dengan pelanggan. Caranya bisa dengan menjaga kualitas produk dan pelayanan.

  • Persiapkan Marketing dan Strateginya

Pemasaran produk konveksi saat ini semakin maju. Berbeda dengan jaman dulu yang mengandalkan cara konvensional, pemasaran sekarang lebih mudah, simple dan cepat. Dengan majunya teknologi turut mendukung pemasaran berbagai jenis usaha.

Salah satu contohnya adalah lewat pemasaran online melalui media sosial atau e-commerce yang tingkat pengunjungnya cukup tinggi.

  • Amati Tren Pasar

Setiap tahun, tren akan selalu berubah. Agar produk konveksi baju yang dirintis tidak ketinggalan jaman dan selalu up to date, harus rajin mengamati tren pasar yang sedang hits.

Tren yang selalu berubah ini memaksa setiap pelaku usaha konveksi untuk selalu belajar dan peka terhadap perkembangan fashion.

  • Pelajari Manajemen Keuangan

Penting sekali mempelajari manajemen keuangan, karena tanpa adanya manajemen, keuangan usaha konveksi baju akan berantakan. Tidak tahu pasti berapa pemasukan tiap harinya serta apa saja pengeluaran yang dilakukan.

Apabila terdapat manajemen keuangan, setiap laporan akan tersusun dengan rapi dan akan tahu berapa omset serta keuntungan setiap bulannya.

Produk konveksi baju yag dirintis oleh seorang pemula pada dasarnya tidak harus melewati fase yang rumit. Cukup dijalani dengan proses yang sederhana, konsisten, mau belajar dan tidak mudah menyerah, usaha konveksi tersebut pun berpeluang menjadi usaha yang besar dan menguntungkan.